Minggu, 23 November 2008

Berapa Byte Kapasitas Otak Manusia??

Kalau dihitung dengan komputerisasi, kira kira berapa ya otak manusia bisa menampung memori dan kekuatan untuk mengingatnya?
Atau setara berapa GB jika dibandingkan dengan memori seperti pada flashdisk atau memori card?

Satu sel otak menerima rangsang berupa data dari indra tubuh manusia dan sekaligus menyimpannya diolah dan memberikan output dari data yang sudah ada didalam sel. Dalam otak manusia memiliki 100 milyar inti sel dan bersinaptik ( bersambung) dengan sel yang lain sebanyak 100 trilyun sambungan.

Jaringan ini yang membuat kita bisa menyimpan data yang banyak dan mengolahnya sehingga kita bisa belajar dan mengerti. Otak kita sewaktu baru lahir menerima jutaan perintah per detiknya dan berkembang seiiring umur.

Banyak pertanyaan yang muncul mengenai perbandingan komputer dengan otak manusia. Ada yang bilang tidak bisa dibandingkan karena sistem yang berbeda.. ada yang menyatakan bila pada anak yang baru lahir minimum sebanyak 3 terrabyte data diakses oleh otak kita dan pada orang dewasa sekitar 2.8 X 10 pangkat 20 byte. Namun hal tersebut hanya dugaan saja karena alat pengukur tidak ada.

Mengenai pendapat, dalam otak manusia memiliki 100 milyar inti sel dan bersinaptik ( bersambung) dengan sel yang lain sebanyak 100 trilyun sambungan ada pendapat lain yang mengatakan otak kita mempunyai 10 milliar sel syaraf (bukan 100 milliard). Sel syaraf itu dinamakan neuron. Neuron mempunyai cabang syaraf yg disebut Akson (Axon) dan diujung akson terdapat serabut saraf yg dinamakan Dendrit.
Satu sel syaraf terhubung dengan 100 sel-sel syaraf lainnya. Sehingga terjadi simpul-simpul yang jumlahnya sangat fantastis. Data (memori) yg masuk melalui sensori (indera) diterima oleh otak kita seratus persen dan disimpan dalam sistem penyimpanan dengan organisasi melalui simpul-simpul tadi yang sangat rumit. Hampir mirip dengan sistem penyimpanan data komputer. Menurut referensi (seorang ahli anatomi Rusia), banyaknya simpul yang tersedia sangatlah fantastik.
Jumlahnya adalah 10 pangkat 700 (sepuluh pangkat tujuh ratus). Jadi kalau angka itu dituliskan di buku akan memakan sehalaman penuh. Kira-kira seperti itulah kapasitas otak manusia..

0 komentar: